Sabtu, 08 April 2023

sekte di indonesia

Sekte-sekte yang muncul di Indonesia memiliki beragam pandangan dan keyakinan yang unik. Beberapa dari mereka memuja uang, keperawanan, selebritas, atau bahkan ketidakjelasan berlebihan. Namun, semua sekte tersebut memiliki satu kesamaan yaitu cenderung mengalami kelemahan dalam kehidupan sosial mereka.




berikut nama namanya

  1. Moniper; penyembah yang memuja uang berlebihan, meyakini bahwa uang bisa mengubah segalanya (harta, tahta, dan fisika), ciri sederhananya mereka berkebiasaan norak memamerkan barang belian yang menurutnya mewah, tidak sedikit pula dari mereka yang pura-pura kaya (flexing) dan haus akan pengakuan orang-orang sekitar. Penganutnya disebut maduit. Kelemahan mereka adalah cemas.
  2. Virgiper; penyembah yang memuja keperawanan berlebihan, meyakini bahwa keperawanan adalah simbol jaminan kesejahteraan yang terhormat, ciri sederhananya mereka berkebiasaan meromantisasi harga diri berlebihan, congkak, jual mahal (negative thinking), dan menutup fakta lain yang lebih menjanjikan daripada keperawanan. Penganutnya disebut juhal; terbagi dua golongan yaitu sokcan (wanita) dan sokgan (pria). Kelemahan mereka adalah paranoid.
  3. Religleadper; penyembah memuja pemuka agama berlebihan, meski mereka mengaku berTuhan, tetapi mereka lebih meyakini semua yang diucapkan dari pemuka agama, mau benar atau salah tetap dibela mati-matian, ciri sederhananya mereka berkebiasaan mencari masalah dengan orang lain (yang tidak sepaham) dan menganggap bahwa itu adalah kewajibannya untuk mengingatkan (jemawa). Penganutnya sering disebut bigot. Kelemahan mereka adalah hipokrit.
  4. Celebiper; penyembah yang memuja selebritas atau idola berlebihan, meyakini bahwa kebahagiaan bisa didapatkan meski melalui halusinasi dan delusi, ciri sederhananya mereka berkebiasaan halu, lebih terdorong untuk mengurusi kehidupan selebritas (meski sang idola tidak mengenalnya sama sekali), dramatis (apa-apa dibuat rempong), kehidupannya penuh drama, buang-buang waktu, malas mempelajari sesuatu, tidak mampu introspeksi diri, mati-matian membela sang idola jika idolanya dihina, sukarela menggaji idola dalam berpartisipasi membeli produknya atau 'top up' AdSense nya, dan biasanya kehidupannya sendiri justru tidak keurus. Penganutnya sering disebut maniak. kelemahan mereka adalah celebrity worship syndrome.
  5. Obsciper; penyembah yang memuja ketidakjelasan berlebihan, meyakini dan membanggakan keanoniman, ciri sederhananya mereka berkebiasaan hadir di media sosial sebagai perusuh, hobi komentar tetapi tidak mampu membuat solusi, rata-rata menggunakan akun kosongan dan bodong yang tidak memperlihatkan wujud aslinya, bahkan tidak menyadari bahwa hidupnya tidak ada kemajuan. Penganutnya familiar disebut netizen. Kelemahan mereka adalah maladaptive daydreaming.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar